Pelaksanaan Uji Kompetensi BNSP 2023

Pelaksanaan Uji Kompetensi BNSP 2023

Pada hari Kamis (16/2/2023) telah terlaksana Uji Kompetensi Resmi BNSP bekerja sama dengan @lsp_difindo diikuti oleh 40 orang mahasiswa/i STIA Satya Negara dengan Skema Operator Komputer Muda. Uji kompetensi ini bertempat di TUK STIA Satya Negara. Selain untuk mahasiswa, uji kompetensi ini juga terbuka untuk umum. Kegiatan ini resmi dibuka oleh Ketua STIA Satya Negara Bapak Dr. Supardi, S.Sos., M.si. Dihadiri juga oleh Ketua TUK Bapak Sukhaidi, S.Ag., M.Si dan Sekretaris TUK Bapak Dahnial SE., M.Kom.

Menurut penuturan Bapak Sukhaidi yang menyatakan "kegiatan ini untuk membekali dan menambah kompetensi operator komputer muda, dan sertifikatnya nanti digunakan sebagai Surat Keterangan Pendamping Ijazah atau (SKPI), untuk sekarang sasarannya kepada kalangan pemuda yaitu Mahasiswa, kedepannya kita buka untuk umum".







Comments

Popular Posts